ARTICLE AD BOX
Acara ini berlangsung meriah di GOR Swacapura, Desa Gelgel, Kecamatan Klungkung, Minggu (16/3). Peluncuran tim ini menandai langkah awal Klungkung dalam mempersiapkan diri menghadapi Porprov Bali 2025.
Dengan dukungan penuh dari pemerintah dan KONI diharapkan para atlet dapat berjuang maksimal dan mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi hingga nasional. Sebagai bentuk apresiasi, Pemkab Klungkung menyerahkan reward kepada 20 atlet dan 5 pelatih yang berprestasi dalam PON XXI Aceh-Sumut 2024 sebesar Rp 238 juta. Dalam kejuaraan single event 2024, sebanyak 173 atlet dan pelatih menerima reward Rp 182,2 juta.

Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gde Surya Putra mewakili Bupati Klungkung menyampaikan apresiasi tinggi kepada Tim Porprov Kabupaten Klungkung yang telah melakukan persiapan matang menghadapi Porprov Bali 2025. Dia menekankan pentingnya semangat juang, sportivitas, dan kerja sama dalam meraih prestasi maksimal.
“Pemkab Klungkung berkomitmen memberikan dukungan penuh bagi tim Porprov agar bisa tampil maksimal dan membawa kebanggaan bagi daerah,” ujar Wabup Tjok Surya. Komitmen tersebut diwujudkan dengan peningkatan fasilitas olahraga, pembinaan atlet, serta dukungan terhadap berbagai kegiatan olahraga di Kabupaten Klungkung.
Pemerintah berharap, pemberian penghargaan kepada atlet dan pelatih berprestasi dapat menjadi motivasi bagi atlet lain untuk terus meningkatkan capaian mereka. Ketua Kontingen Porprov Kabupaten Klungkung 2025, Ketut Sujana, mengatakan tim pra Porprov terdiri dari 630 atlet dan pelatih yang berasal dari 41 cabang olahraga. Dia menegaskan, pemantauan dan evaluasi akan terus dilakukan untuk memastikan kesiapan para atlet menghadapi Porprov Bali 2025. 7 wan