Keluarga Pasien Keluhkan Layanan Obat Rumah Sakit Sanjiwani

1 week ago 1
ARTICLE AD BOX
Salah seorang keluarga pasien mengungkapkan kekesalannya di media sosial. Mereka telah menunggu empat jam untuk mendapatkan obat, namun belum ada penjelasan dari rumah sakit maupun Dinas Kesehatan terkait keterlambatan itu.

“Saya sudah menunggu dari pukul 11.00 Wita, hingga saat ini belum ada penjelasan dari pihak rumah sakit,” ungkap keluarga pasien yang namanya minta dirahasiakan. Kadis Kesehatan, Ni Nyoman Ariyuni, saat dikonfirmasi belum memberi penjelasan. Pengakuannya masih koordinasi dengan Dirut RS Sanjiwani. “Saya kordinasikan dengan Dirut dulu,” ujarnya singkat. Pelayanan obat yang lambat di RS Sanjiwani menimbulkan kekhawatiran bagi pasien dan keluarga mereka. 

Pasien yang membutuhkan obat menunggu lama sehingga dapat memperburuk kondisi kesehatan mereka. Keluarga pasien berharap pelayanan obat di RS Sanjiwani Gianyar dapat ditingkatkan untuk menghindari keterlambatan. Pihak rumah sakit dan Dinas Kesehatan diminta menjelaskan keterlambatan pelayanan obat. “Kami berterimakasih telah dilayani, namun pelayanan obat di rumah sakit harap ditingkatkan untuk menghindari keterlambatan seperti yang keluarga kami alami,” harapnya. 7 nvi
Read Entire Article